Kemping di Mandalawangi Cibodas Puncak itu Seru Bangeeeet!

Berangkat camping atau kemping yang tak terencanakan dengan pasti. Setidaknya setiap keluarga jika menginginkan untuk liburan atau piknik pastinya direncanakan dengan baik dan matang. Lha ini tidak… Benar-benar nekat. Tapi memang ya maalah kejadian akhirnya, kami sampai juga di daerah Bumi Perkemahan Mandalawangi Cibodas Puncak Bogor.
Alhamdulillah kita tidak terhalangi macet sedikitpun, karena kami memilih berangkat dari rumah jam 03.30 wib dini hari. Rencana kami mampir sholat subuh di Masjid Atawwun sirna sudah. Kami sama sekali tidak mendapatkan parkir, penuuh! Tapi tidak jauh dari masjid tersebut terdapat masjid kecil disebelah kanan jalan kami menuju puncak. Alhamdulillah, setelah selesai sholat subuh kami melanjutkan perjalanan. Oia, jangan lupa untu membawa jaket ya…super dingiin..
Karena kami belum sarapan…mampirlah kami ke sate maranggi Sari Asih di puncak...kami memilih sate campur yang terdiri dari daging dan lemak, enak lho…satenya empuk, dinikmati dengan nasi putih atau ketan bakar juga nikmat, apalagi setelah itu minum teh hangat…hhmm..alhamdulillah..


Selesai kami bersantap, kami menuju area Cibodas. Dan setelah bertemu dengan pemandu untuk daerah kemping kami..kami memasuki area tersebut penuh dengan jalan menanjak dan turunan yang lumayan membuat kaki kami pegel pegel..maklum, ga pernah olahraga..hahaha


Sembari menunggu tenda yang kami pesan, anak anak langsung nyemplung di air…mana tahan ya..liat sungai mengalir yang airnya bening sangat! Kami dua keluarga dengan total 8anak yang terdiri dari berbagai usia..bayipun ngga rewel diajak ke tempat ini. Oia, memang sengaja sesuai keinginan kami, lokasi tenda kami dekat dengan kali. Maksud hati biar anak anak puas main air dikali yang bening ini, maklumlah..ditempat kami tinggal sudah tidak ada kali yang bening lagi.


Bening banget ya kalinya ๐Ÿ˜๐Ÿ˜


Lokasi tenda bisa dipilih lho…misal pengen dekat danau juga bisa! Pemandangannya indah… Jangan kuatir untuk soal makanan…ada warung juga dilokasi ini, warung menyediakan makanan dan kopi juga…yang paling laris gorengan dan mie instan. Warung ini terletak di dekat fasilitas umun kamar mandi atau wc umum. Bersih dan tidak perlu mengantri. Tapi maap ya, saya lupa ngga motoin warung dan kamar mandi tersebut…hehe..


Pemandangan saat kami tiba dilokasi...terlihat jelas gunungnya.. gunung Gede Pangrango.


Ada wisata naik perahu kecilnya lho, sepertinya dengan membayar 20 ribu bisa deh wisata perahu didanau ini..



Didepan tenda kita bisa membuat api unggun, kayunya dari mana? Nah di warung tadi menyediakan kayu bakar lho, harga 30ribu per ikat.
Kebetulan kami membawa alat masak, seperti kompor gas portable, wajan kecil, panci kecil khusus merebus air dan panci kecil khusus membuat mie instan. Karena kami minta untuk ada colokan listrik dan lampu di malam hari, kami tidak kuatir dengan batere hape kami lobet..haha..
Kamipun bisa memasak nasi dengan magic com, karena kami pasukan banyak dan pemakan nasi. Beginilah penampakan kondisi tenda kami.


Oia, kami menyewa 2 tenda lengkap dengan kasur, selimut, dan bantal. Sorenya kami diantar sleeping bag…alhamdulillah makin anget๐Ÿ˜๐Ÿ˜
Saran sih ya, jangan lupa bawa jaket, kaos kaki ya. Misal ga mau nambah charges untuk listrik, siapkan lampu darurat yg sudah di recharge dari rumah, bawa senter juga ya. Power bank jangan lupa temans, pertolongan pertama supaya tetep update๐Ÿ˜„
Jadi, liburan kali ini mau kemana? Menurut saya, mencoba sesuatu yang baru tidak akan pernah ada salahnya… Mau kemping? Hayuukk kemari, anak anak dijamin sukaa. Emaknya aja hepi, apalagi anak anaknya.. Oia, kalo pengen contact person untuk sewa tendanya, bolehlah tanya tanya saya…alhamdulillah puas dengan harga yang terjangkau. Kapan kapan pengen kesini lagi setelah beli tenda dan perlengkapan lainnya.. Aamiin


Ini dia penampakan emak emak hepi selepas kemping di Mandalawangi..hehe…
Sampe ketemu lagi diceritaku selanjutnya

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Oleh Oleh Khas Bogor Kekinian : New York Banana Cheese Cake

Banana Cheese Cake Premium Cake Berbentuk Segitiga